Renungan Harian
Kamis, 03 Oct 2024

Jadilah Kehendak-Mu

Baca : Matius 6:1-13


“Karena itu berdoalah demikian: Bapa kami yang di sorga, Dikuduskanlah nama-Mu, datanglah Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga.” (Matius 6:9-10)

Ingatkah kita, ketika masih kecil seringkali kita meminta ini itu, namun tidak selalu apa yang kita minta dipenuhi oleh orang tua kita? Jika apa yang tidak kita inginkan tidak kita peroleh, maka kita menangis, marah dan kecewa. Saya percaya, kita semua mempunyai pengalaman yang berbeda mengenai hal itu. Ada orang tua yang sebenarnya bisa memberi dan menyediakan semua yang kita perlukan, namun dengan alasan tertentu, mereka tidak memberikannya. Pengalaman saya pribadi, ada banyak hal yang saya inginkan, namun orang tua tidak memberikannya, karena masalah ekonomi yang tidak memungkinkan untuk menyediakannya.

Allah kita adalah Allah yang kaya, mampu mengadakan segala sesuatu yang kita perlukan. Namun, persoalannya adalah ada permohonan-permohonan doa kita yang tidak Tuhan penuhi. Kenapa seperti itu? Tuhan Yesus, sudah memberikan jawabannya. Jika kita berdoa, harus kembali kepada kehendak Tuhan. perhatikan yang Tuhan ajarkan tentang doa. Diantaranya adalah, “Jadiah kehendak-Mu di bumi seperti di surga.” Tuhan tahu ada kehendak lain yang dapat terjadi di bumi. Jika hal itu terjadi, maka akan berakibat tidak baik, bahkan membahayakan. Matthew Henry, berkata mengenai “Frase” ini, bahwa Tuhan mengutuk segala tindakan, kehendak dan bahkan keinginan yang bukan dari Tuhan, karena Tuhan mempunyai yang lebih baik, dari yang kita inginkan.

Jadilah kehendak-Mu, berarti bersedia menyangkal diri dan mengatakan tidak terhadap kehendak diri sendiri dan ya terhadap kehendak Tuhan. Mari belajar mengenal kehendak-Nya. SP


JIKA TIDAK INGIN BUTA AKAN AKAN KEHENDAK TUHAN, JANGAN MEMAKSAKAN KEHENDAK ANDA